PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW BERBASIS KONTEKSTUAL TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA
Penelitian ini membahas tentang pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw berbasis kontekstual terhadap hasil belajar siswa, merupakan penelitian Quasi Experiment (eksperimen semu) dengan menggunakan desain penelitian Randomized Control Group Only Design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Negeri 9 Kota Sungai penuh yang dibagi menjadi dua kelas yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Penentuan sampel dalam penelitian ini yaitu dengan teknik random sampling. Salah satu cara peningkatan kualitas pembelajaran yaitu dengan peningkatan relevansi model mengajar.