Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Biologi Berbasis Mobile Learning Terhadap Peningkatan Hasil Belajar SMAN 4 Kerinci.

Submitted by admin on Sat, 01/27/2024 - 16:15
Deskripsi/Abstract
Tujuan penelitian ini untuk: (1) mengetahui hasil belajar siswa yang menggunakan media pembelajaran berbasis mobile learning lebih baik dibanding dengan hasil belajar siswa yang tidak menggunakan media pembelajaran, (2) mengetahui seberapa besar pengaruh media pembelajaran biologi berbasis Mobile Learning terhadap peningkatan hasil belajar siswa SMAN 4 Kerinci. Penelitian ini menggunakan metode quasi experimental design dengan bentuk disain nonequivalent control grub design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA SMAN 4 Kerinci berjumlah 61 orang. Sampel yang digunakan pada penelitia ini adalah seluruh populasi yaitu dua kelas dari kelas XI IPA 1 dan Kelas XI IPA 2, satu kelas dikelompokkan menjadi kelas eksperimen (31 siswa) dan satu kelas lain dijadikansebagi kelas kontrol (29 siswa). Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) berdasarkan hasil perhitungan uji t kelompok terpisah pada saat posttest menunjukkan hasil belajar siswa lebih kecil dari pada t tabel = 1,67 ( t hitung < t tabel )hal tersebut menunjukkan bahwa penelitian ini tidak berhasil menmbuktikan bahwa media pembelajaran biologi berbasis mobile learning tidak lebih baik dari pada yang tidak menggunakan media, (2) media pembelajaran Biologi berbasis Mobile Learning memberikan pengaruh terhadap hasil belajar siswa SMAN 4 Kerinci yaitu sebesar 1,91. Dengan angka positif yang artinya rata-rata nilai posstest kelas eksperimen lebih besar dari pada kelas kontrol. Hal tersebut menunjukkan bahwa media pembelajaran biologi berbasis mobile learning memberikan pengaruh kecil terhadap hasil belajar siswa SMAN 4 Kerinci.
Koleksi
Subject
QR code for this page URL
Waktu Publikasi
Penulis