Didirikannya Al Washliyah itu sendiri mempunyai beberapa tujuan Pertama, mengamalkan ajaran Islam untuk kebahagiaan dunia dan akhirat. Kedua, mewujudkan masyarakat yang beriman, bertakwa, aman, damai, adil, makmur diridhai Allah SWT. dalam Negara kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila. Ketiga, menumbuhkan gairah dan dorongan yang kuat dalam masyarakat Indonesia untuk turut berperan serta secara aktif dalam pengembangan Nasional. Prumusan masalah dalam penelitian ini meliputi Bagaimana sejarah masuknya Al-Jam’iyatul Washliyah di Kab. Kerinci, Bagaimana metode dakwah Bil Hikmah Al-Jam’iyatul Washliyah dewan perwakilan daerah (DPD) Kab. Kerinci, dan Bagaimana pengaruh metode dakwah Bil Hikmah Al-Jam’iyatul Washliyah terhadap jama’ah nya. Ditinjau dari jenis datanya pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Pendekatan kualitatif merupakan suatu metode yang digunakan untuk pengambilan atau pengumpulan data, pencatatan serta analisis informasi dengan menggunakan berbagai bentuk pendekatan untuk memahami individu yang berhubungan dengan fenomena sosial yang terjadi dengan tidak menggunakan proses kuantifikasi untuk melihat fenomena sosial itu terjadi. Adapun Jenis Pendekatan dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian file redet lapangan dengan memakai pendekatan deskriptif kualitatif, yaitu metode yang dipergunakan untuk menggambarkan hasil penelitian dari subjek peneliti. Pendekatan kualitatif dalam penelitian ini digunakan untuk memaparkan, mendeskripsikan metode dakwah bil hikmah al-jam’iyatul washliyah dewan perwakilan daerah (DPD) kabupaten kerinci. Penulis berusaha memaparkan secara umum berkaitan dengan metode dakwah organisasi Al Jam'iyatul Washliyah yang digunakan oleh para dai dan ulama Al Washliyah, sasaran dan kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan dakwah tersebut. Organisasi Al-Jam'iyatul Washliyah memiliki pengaruh terhadap para pengikutnya, pengaruh ini berdampak positif bagi setiap pengikutnya. Dampak-dampak dari ajaran yang diterapkan oleh organisasi Al Jam'iyatul Washliyah pengaruh tersebut menjadikan kehidupan yang lebih terarah, ketenangan hidup, Keyakinan Beragama, dan Menghindarkan diri dari perilaku buruk. Diharapkan hasil penelitian ini dapat menjadi sumber pengetahuan bagi masyarakat terhadap pentingnya dakwah Islam di Kabupaten Kerinci.
Deskripsi/Abstract
Koleksi
Subject
Files
Saat ini belum ada karya lain dari penulis yang sama.
Saat ini belum ada karya lainnya berdasar kategori ini.