Artikel Jurnal

File yang diupload pada bagian ini berupa file-file artikel dari jurnal-jurnal terakreditasi secara baik.

Peran Bantuan Hukum Terhadap Perlindungan Hak-Hak Tersangka Dan Terdakwa Yang Tidak Mampu

Submitted by admin on Wed, 03/03/2021 - 08:46

Program Bantuan Hukum merupakan implementasi dari Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2011 tentang Bantuan Hukum. Kewajiban negara yang tertuang dalam Undang-Undang Nomor 16 tahun 2011 tentang Bantuan Hukum. Ada tiga pihak yang diatur di undang-undang ini, yakni penerima bantuan hukum (orang miskin), pemberi bantuan hukum (organisasi bantuan hukum) serta penyelenggara bantuan hukum (Kementerian Hukum dan HAM RI). Hak atas bantuan hukum sendiri merupakan non derogable rights, sebuah hak yang tidak dapat dikurangi dan tak dapat ditangguhkan dalam kondisi apapun.

Penulis
Koleksi

Stratifikasi Al-Maqashid Al-Khamsah (Agama, Jiwa, Akal, Keturunan Dan Harta) Dan Penerapannya Dalam Maslahah

Submitted by admin on Wed, 03/03/2021 - 08:43

Tujuan utama Allah SWT menurunkan syari’at (aturan hukum) adalah untuk memperoleh kemaslahatan dan menghindari kemudharatan (jalb al-mashalih wa dar al-mafasid). Aturan Allah itu adalah untuk kemaslahatan manusia itu sendiri.

Penulis
Koleksi

Hukum Perbankan Syariah

Submitted by admin on Wed, 03/03/2021 - 08:33

Bank Syariah adalah lembaga finansial yang memiliki misi (risalah) dan methodologi (manhaj) yang ekslusif, yakni kerangka Syariat serta kaidah-kaidahnya yang bersumber dari etika dan nilai-nilai Syariat Islam yang komprehensif dan universal. Dalam penyaluran dana, bank syariah mengaplikasikan beberapa akad, di antaranya: murabahah, salam, istishna`, ijarah, mudlarabah dan musyarakah. Dalam aktivitas jasa, bank syariah juga mengaplikasikan beberapa akad, di antaranya: kafalah (bank garansi), hawalah (pengalihan hutang), sharf (jual beli valas), wakalah.

Penulis
Koleksi

Demokrasi Dan Etnisitas: Studi Politisasi Kelompok Etnik Pada Pemilihan Walikota/ Wakil Walikota Jambi Tahun 2013

Submitted by admin on Wed, 03/03/2021 - 08:32

Sistem politik Indonesia yang telah mengalami pelbagai perubahan sejak runtuhnya rezim Orde Baru di bawah Soeharto menunjukkan terjadi pergeseran kekuasaan dari pemerintah pusat ke masing-masing daerah. Pergeseran ini membuka peluang bagi kelompok etnik untuk memainkan peran dalam merebut kekuasaan tersebut. Beberapa peristiwa perebutan kekuasaan yang mengandalkan sentimen etnik terjadi di banyak tempat. Pertanyaan pentingnya apakah pergeseran kekuasaan dengan mengandalkan sentimen etnis juga terjadi di Kota Jambi?

Penulis
Koleksi

Situating Islamic Values in English Language Teaching Documenting the Best Practices in Indonesia

Submitted by admin on Tue, 03/02/2021 - 13:26

Studies on the integration of moral, cultural, and religious values in language learning have recently increased. This is characterized by the number of these research topics. Indonesia as the world's largest Muslim-majority country must play a role in integrating Islamic values into learning, especially in learning English as a foreign language. However, in practice, there are many problems especially not all experts agree if topics related to religion are discussed in language learning.

Penulis
Koleksi

Sejarah Munculnya Disiplin Ilmu dalam Islam

Submitted by admin on Tue, 03/02/2021 - 13:23

Salah satu faktor utama penyebab kemajuan suatu peradaban adalah ilmu. Maka, Islam yang berjaya hingga belasan abad juga banyak mempunyai khazanah keilmuan yang mewarnai masa gemilang tersebut. Tentunya menjadi hal menarik untuk mencari akar kemunculan berbagai macam disiplin ilmu yang bahkan hingga saat ini terus dipelajari dan dilestarikan. Dengan menggunakan model penilitian  kepustakaan serta pengolahan data secara deduktif, penulis mencoba mengeksplorasi sejarah keilmuan dalam Islam. Penulis mendapati bahwa pada dasarnya setiap keilmuan mempunyai sejarah kemunculannya masing-masing.

Kajian Amtsal dan Qasam dalam Al Qur'an

Submitted by admin on Tue, 03/02/2021 - 13:22

Proses pendidikan yang menggunakan media amtsal (perumpamaan), dimaksudkan untuk membentuk berbagai premis diharapkan peserta didik mampu untuk merumuskan istimbathnya secara logis, dan melatih daya Ijtihad yang kuat. Sedangkan Qasam merupakan gaya bahasa yang dijunjung tinggi didalam kebudayaan dan kebiasaan bangsa Arab dalam rangka demi menjaga kehormatannya. Dengan bentuk gaya bahasa dengan tujuan untuk menguatkan setiap pernyataan yang disampaikan. Hakikat qasam dalam al-Tafsir al-Bayani terdiri dari dua aspek, yaitu etimologi dan terminologi.

Batik Incung dan Islam di Kerinci

Submitted by admin on Tue, 03/02/2021 - 13:21

Artikel ini membahas tentang motif batik incung. Jenis apa batik incung itu? Apa adakah budaya dibalik motif batik incung? Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan historis untuk menemukan sejarah dari batik incung. Siapa saja aktor yang melakukan perubahan budaya di Kerinci, terutama terkait dengan kemunculan motif batik incung yang berkaitan dengan islam. Berdasarkan sejarah, akan diketahui mengapa batik incung memiliki motif seperti itu. Hasil penelitian menunjukkan bahas berdasarkan sejarah Kerinci, motif batik mendapat pengaruh dari islam.

Penulis
Koleksi

Tinjauan Teologi Islam di Dunia “Isu dan Prospek” Frederick Mathewson Denny

Submitted by admin on Tue, 03/02/2021 - 13:19

The purpose of this article is to find out the paradigm of classical to modern Islamic theology, and how Islamic theology is in North American settings. Classical kalam science is Islamic theology which is more inclined to the theocentric or divine discussion which is the subject of its discussion. Theology of modern kalam theology of Islam is a system of values ​​that are divine, but from a sociological point of view, it is a phenomenon of civilization, culture, and social reality in human life.

Fatwa DSN MUI Nomor 31/DSN-MUI/VI/2002 tentang Pembiayaan Take over atau Pengalihan Utang

Submitted by admin on Tue, 03/02/2021 - 13:18

DSN sebagai lembaga yang berwenang mengeluarkan fatwa juga telah mengeuarkan beberapa  fatwa transakasi muamalah dengan menggunakan hybrid contract,  salah satunya yaitu Fatwa DSN MUI Nomor 31/DSN-MUI/VI/2002 tentang pembiayaan take over atau pengalihan utang. Metode pendekatan yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah yuridis normatif dengan menitik beratkan pada data kepustakaaan atau data sekunder yaitu suatu penelitian yang secara deduktif dimulai analisa terhadap fatwa-fatwa.