KEGIATAN EKSTRAKURIKULER ROHANI ISLAM DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER RELIGIUS SISWA DI SMPN 7 KERINCI TANJUNG TANAH TAHUN AJARAN 2021/2022

Submitted by admin on Thu, 04/25/2024 - 11:13
Deskripsi/Abstract
Globalisasi yang terjadi saat ini membawa masyarakat Indonesia melupakan pendidikan karakter bangsa. Padahal, pendidikan karakter merupakan suatu pondasi bangsa yang sangat penting dan perlu ditanamkan sejak dini kepada anak-anak. Oleh karena itu, salah satu yang di terapkan adalah pembentukan karakter religius siswa melalui kegiatan keagamaan sebagaimana di SMPN 7 Kerinci Tanjung Tanah bagaimana pembentukan karakter religius siswa melalui kegiatan keagamaan di SMPN 7 Kerinci Tanjung Tanah. Rumusan masalah penelitian ini adalah 1) bagaimana perencanaan kegiatan ekstrakurukuler rohis dalam pembentukan karakter religius siswa 2) bagaimana pelaksanaan kegiatan ekstrakurukuler rohis dalam pembentukan karakter religius 3) bagaimana evaluasi kegiatan ekstrakurukuler rohis dalam pembentukan karakter religius Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan menggunakan deskriptif kualitatif. Informan penelitian ini adalah kepala sekolah, wakil kepala sekolah, guru keagamaan dan siswa. Adapun teknik pengumpulan data di peroleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data dianalisis dengan cara observasi, wawancara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perencanaan kegiatan ekstrakurikuler rohis dalam pembentukan karakter religius siswa dilakukan melalui pembekalan ilmu agama, melalui pembiasaan , melalui pembinaan adapun kegiatan ekstrakurikuler rohis dalam pembentukan karakter religius siswa, terdapat dalam pembiasaan sholat wajib dan sholat sunnah, pengajian dan tilawah pagi, tahfiz Alqur;an, pelaksanaan maulid nabi SAW dan peringati hari besar Islam.
Koleksi
Subject
QR code for this page URL
Waktu Publikasi
Penulis