Strategi Pemasaran Pendidikan: Analisis Faktor Determinan Pemasaran Pendidikan yang Mempengaruhi Mahasiswa Kuliah di STAIN Bengkalis

Submitted by admin on Sun, 02/28/2021 - 13:32

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pemasaran pendidikan yang dilakukan di STAIN Bengkalis dan mendeskripsikan faktor determinan pemasaran pendidikan apa saja yang dominan mempengaruhi mahasiswa untuk kuliah di STAIN Bengkalis. Pendakatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode survei. Adapun subjek penelitian adalah mahasiswa yang tersebar ke dalam 14 Program Studi dengan jumlah populasi 1.590 orang. Untuk menentukan jumlah sampel, penelitian ini menggunakan teknik proporsional random sampling dan diperoleh sampel sebesar 309 responden.

Penulis
Koleksi

Kampung Santri: Potret Pendidikan Islam Di Desa Pendung Talang Genting Kabupaten Kerinci

Submitted by admin on Sun, 02/28/2021 - 13:30

Kesadaran bersama (collective consciousness) masyarakat, tokoh adat dan pemerintah desa terhadap degradasi moral di kalangan anak-anak dan remaja desa Pendung Talang Genting Kab. Kerinci telah melahirkan Perdes No. 004 Tahun 2014 tentang Pegang Pakai Adat Tahun 2014-2020. Ide pokoknya, semua pihak bertanggung jawab mewujudkan pendidikan Islam guna menciptakan suasana islami di desa tersebut. Berhubung desa ini berada di dekat pintu gerbang taman wisata Danau Kerinci maka kekhawatiran terhadap degradasi moral menjadi ancaman mendasar.

Penulis
Koleksi

Penerapan Konsep Matematika Dalam Pembelajaran Bahasa Arab pada FTK di UIN STS Jambi

Submitted by admin on Sun, 02/28/2021 - 13:27

Pembelajaran Bahasa Arab merupakan mata pelajaran yang mengembangkan keterampilan berkomunikasi lisan dan tulisan untuk memahami dan mengungkapkan informasi, pikiran, perasaan serta pengembangan ilmu dan teknologi dan budaya.

Pendidikan Multikultural Perspektif Al-Qur'an

Submitted by admin on Sun, 02/28/2021 - 13:25

Islam sejatinya telah mengajarkan pemeluknya untuk menghargai perbedaan. Pada dasarnya, keragaman (etnis, budaya, agama dan lain-lain) manusia merupakan sunnatullah. Jauh sebelum pemikir orientalis mengenalkan pendidikan multikultural, Islam telah mengenal secara gamblang seperti dijelaskan dalam kitab sucinya (al-Qur’an).

Pengaruh Kegiatan Kuliah Umum Terhadap Peningkatan Pemahaman Konsep Metodologi Penelitian Mahasiswa Semester 7 Jurusan Tadris Biologi FTIK IAIN Kerinci

Submitted by admin on Sun, 02/28/2021 - 13:23

Penelitian yang telah dilakukan bertujuan untuk mengetahui dampak peningkatan pemahaman konsep metodologi penelitian untuk mahasiswa semester 7 jurusan tadris Biologi FTIK IAIN Kerinci. Metode penelitian yang digunakan adalah pre experimental dengan desain one group pre-test post test design. Sampel pada penelitian ini adalah semua mahasiswa semester 7 yang menghadiri kegiatan kuliah umum yang berjumlah 84 orang. Kuliah umum diberikan oleh dosen-dosen yang sudah profesional di bidangnya baik itu dalam penelitian kulitatif maupun penelitian kuantitatif.

Manajemen Sekolah: Wujudkan Guru Profesional

Submitted by admin on Sun, 02/28/2021 - 13:22

Urgensi manajemen pendidikan dapat dikaji melalui Peraturan Menteri Pendidikan yaitu Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 19 Tahun 2007 tentang Standar Pengelolaan Pendidikan, pasal I ayat 1 menjelaskan “setiap satuan pendidikan wajib memenuhi standar manajemen pendidikan yakni mencakup: (1) perencanaan program, yang terdiri dari misi, visi dan tujuan, rencana kerja; (2) pelaksanaan yang meliputi: pedoman, kurikulum, kalender, struktur, pembagian tugas, peraturan/tata tertib, biaya, bidang tenaga pendidik dan kependidikan, kesiswaan; sarana dan prasarana, (3) Penga

Penulis
Koleksi

The Correlation Between Vocabulary Mastery And Reading Comprehension

Submitted by admin on Sun, 02/28/2021 - 13:20

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur apakah ada korelasi antara penguasaan kosakata dan kemampuan membaca mahasiswa di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Riau pada Program Studi keuangan Perbankan dan Akuntansi. Adapun responden penelitian ini sebnyak 26 orang. Penelitian ini menggunakan sensus sampling dimana semua mahasiswa Program Studi Keuangan dan Perbankan serta Akuntansi menjadi sample. Teknik pengambilan data menggunakan instrument tes. Tes diberikan kepada mahasiswa untuk mengukur kosa kata dan kemampuan membaca. Analisis penelitian ini menggunakan program SPSS dalam menghitung hasil.

Penulis
Koleksi

Kode Etik Profesi Konseling Serta Permasalahan Dalam Penerapannya

Submitted by admin on Sun, 02/28/2021 - 13:17

Every individual is required to be able to adjust to changes that occur. For individuals who are not able to adjust to the changes, it can cause problems for them. This conditions provides great opportunities for counselors to organize counseling services. Counselors are supposedly able to apply the code of conduct in providing services to clients. Various issues of implementing the code of conduct are occurring in the implementation of counseling services, whether it is caused by counselor or external parties.

Penulis
Koleksi

Body Image Siswa Ditinjau Dari Gender

Submitted by admin on Sun, 02/28/2021 - 13:15

Body image is a description of perceptions, feelings and attitudes about the body as a whole person or a particular the part of body. The differences of body image is influenced by several aspects. Among of them, there is gender. The aims of this research are :1 ) to describe the body image of male students , 2 ) to describe the body image of female students, and 3 ) to find out the body image differences between male students and female students. This research was descriptive research by using quantitative approach.

Penulis
Koleksi

Perbedaan Keterampilan Belajar Antara Siswa IPA Dan IPS

Submitted by admin on Sun, 02/28/2021 - 13:12

Keterampilan belajar adalah suatu keterampilan yang sudah dikuasai oleh siswa untuk dapat sukses dalam menjalani pembelajaran di kampus (sukses akademik) dengan menguasai materi yang dipelajari. Tujuan penelitian ini antara lain untuk mendeskripsikan: 1) keterampilan belajar siswa kelas X IPA di MAN 1 Pekanbaru?; 2) keterampilan belajar siswa kelas X IPS di MAN 1 Pekanbaru; dan 3) perbedaan keterampilan belajar antara siswa kelas X IPA dan keterampilan belajar siswa kelas X IPS di MAN 1 Pekanbaru?. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode komparatif.