Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah dipaparkan pada bab sebelumnya, maka dapat disimpulkan bahwa: 1. Pada data hasil penelitian tentang frekuensi tingkat pengetahuan remaja tentang bahaya merokok maka dapat diketahui bahwa mayoritas responden sebanyak 27 siswa (70%) mempunyai tingkat pengetahuan tentang bahaya merokok dengan kategori sedang. Sisanya sebanyak 9 siswa (22%) dengan kategori tinggi, dan 3 siswa (8%) dengan kategori rendah. 2. Pada data hasil penelitian tentang frekuensi pemahaman konsep materi sistem pernapasan maka dapat diketahui bahwa mayoritas responden sebanyak 19 siswa (49%) mempunyai pemahaman konsep materi sistem pernapasan dengan kategori tinggi. Sisanya sebanyak 16 siswa (41%) dengan kategori sedang, dan 4 siswa (10%) dengan kategori rendah. 3. Pada data hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan positif antara tingkat pengetahuan remaja tentang bahaya merokok dengan pemahaman konsep siswa materi sistem pernapasan, dan angka tersebut termasuk kategori korelasi sangat kuat