PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS WEB CENTRIC COURSE PADA PENALARAN ADAPTIF SISWA

Submitted by admin on Fri, 01/26/2024 - 08:38
Deskripsi/Abstract
Penelitian ini membahas tentang pengembangan media pembelajaran matematika berupa sebuah media berbasis web centric course untuk siswa kelas VIII MTs Negeri 3 Kerinci. Media pembelajaran berbasis web centric course merupakan salah satu media pembelajaran yang dirancang secara sistematis dengan berdasarkan kurikulum tertentu serta dengan materi tertentu yang telah dirancang sebelumnya. Tampilan media pembelajaran tersebut dapat menggunakan sebuah media elektronik contonya komputer maupun android. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran matematika berbasis web centric course pada penalaran adaptif siswa di MTs Negeri 3 Kerinci. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan Reseach and Development dengan menggunakan model Plomp dengan empat fase yang akan dilakukan yaitu fase invertigasi awal, fase desain, fase realisasi, dan fase tes, evaluasi dan revisi. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kevaliditan serta kepraktisan Pengembangan Media Pembelajaran Matematika Berbasis Web Centric Course pada Penalaran Adaptif Siswa pada materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel di MTs Negeri 3 Kerinci. Berdasarkan hasil dari validasi ahli materi diperoleh rerata skor 98,04% dengan kategori “Sangat Valid”. Sedangkan hasil validasi oleh ahli media diperoleh rerata skor 95, 9% dengan kategori “Sangat Valid”. Hasil respon guru matematika mendapatkan skor rerata 100% dengan kategori “Sangat Praktis”, dan hasil respon siswa mendapatkan rerata 85,51% dengan kategori “Sangat Praktis”. Berdasarkan pada hasil tersebut maka dapat disimpulkan bahwa Pengembangan Media Pembelajaran Matematika Berbasis Web Centric Course pada Penalaran Adaptif Siswa valid dan praktis untuk digunakan sebagai media pembelajaran.
Koleksi
Subject
QR code for this page URL
Waktu Publikasi
Penulis