HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN SOSIAL TERHADAP KEPERCAYAAN DIRI REMAJA PANTI ASUHAN PUTRA AISYIYAH KOTA SUNGAI PENUH

Submitted by admin on Thu, 03/07/2024 - 11:00
Deskripsi/Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya Fenomena remaja sulit untuk mengembangkan segala bentuk perasaan dan potensinya, karena adanya emosi, kecemburuan terhadap orang lain, ketakutan, cemas berlebihan, kesedihan. Hal ini menjadi indikasi remaja yang tinggal di panti asuhan merasa kurang percaya diri cenderung tertutup, suka menyendiri, dan segan berada di sekitar orang dan situasi yang tampak asing bagi mereka, sehingga mereka sangat membutuhkan perhatian dan kasih sayang dari panti asuhan tersebut serta dukungan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap: 1) gambaran dukungan sosial pada remaja yang tinggal di panti asuhan, 2) gambaran kepercayaan diri pada remaja yang tinggal di panti pasuhan, 3) untuk mengungkap hubungan dukungan sosial dengan kepercayaan diri remaja di Panti Asuhan Putra Aisyiyah Kota Sungai Penuh. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan korelasional. Subjek dari penelitian ini yaitu remaja yang tinggal di panti asuhan dengan 32 responden. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu menggunakan Angket, dengan reabilitas dukungan sosial 0,831 dan realibilitas kepercayaan diri 0,810. Adapun analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan adanya korelasi yang signifikan antara dukungan sosial terhadap kepercayaan diri remaja di Panti Asuhan Putra Aisyiyah Kota Sungai Penuh dengan koefesien nilai pearson correlation 0,509 dengan nilai signifikan 0,003 (p<0,05), Maknanya, semakin tinggi tingkat dukungan sosial maka semakin tinggi pula tingkat kepercayaan diri remaja. Sebaliknya, semakin rendah tingkat dukungan sosial, maka semakin rendah pula tingkat kepercayaan diri remaja. Bagi peneliti selanjutnya, diharapkan dapat meneliti secara lebih mendalam lagi dan dapat menambah informan yang lebih beragam sehingga menghasilkan data yang lebih maksimal.
Koleksi
Subject
QR code for this page URL
Waktu Publikasi