KONSEP PENDEKATAN ILMIAH (SAINTIFIK) PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM KELAS XI DI SMA NEGERI 10 KERINCI

Submitted by admin on Mon, 04/29/2024 - 15:30
Deskripsi/Abstract
Pendekatan saintifik merupakan pendekatan pembelajaran yang digunakan dalam proses pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMAN 10 kerinci. Pendekatan tersebut di terapkan untuk mengubah peadigma pembelajaran yang awalnya berpusat pada guru menjadi berpusat pada siswa. Pendekatan tersebut dilakukan dengan cara mengamati, menanya, mengumpulkan informasi/mencoba, mengasosiasi dan mengkomunikasikan. Namun dalam proses belajar guru belum bisa maksimal menerapkan pendekatan saintifik dalam proses belajar, guru lebih cenderung menggunakan metode pembelajaran konvensional. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Sedangkan jenis penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah: wawancara, observasi dan dokumentasi. Analsisi data dalam penelitian ini dilakukan dengan langkah reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan. Sedangkan untuk keabsahan data menggunakan kredibilitas data yaitu: Diskusi teman sejawab. Hasil penelitian ini adalah: 1) konsep pendekatan saintifik pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMAN 10 Kerinci Sesuai dengan yang telah ditetapkan oleh pemerintah yaitu belajar dengan tahapan ilmiah yang berpusat pada peserta didik dalam proses pembelajaran mengacu pada RPP yang telah disusun. 2) Semua tahapan pendekatan saintifik mulai dari mengamati, menanya, mengumpulkan informasi, menalar dan mengkomunikasikan sudah bisa diterapkan oleh guru mata pelajaran walaupun dengan menggunakan media pembelajaran yang seadanya. Sedangkan aspek mengamati dan megasosiasi jarang dilakukan. Untuk hasil belajar siswa sudah memmperoleh nilai di atas KKM walaupun ada sebagaian siswa yang masih di bawah KKM. 3) Faktor pendukung saintifik pada pelajaran Pendidikan Agama Islam Berupa pemahaman guru sudah mendapatkan pelatihan dan memahami pendekatan yang digunakan dalam penyampain materi selain itu adanya fasilitas sarana dan prasarana yang mendukang dalam penerapan pendekatan saintifik seperti tempat praktek, mushola dan perpustakaan. sedangkan faktor penghambat dalam penerapan pendekatan saintifik adalah perbedaan karakter siswa yang tidak bisa disamaratakan dalam penerapannya masih banyak siswa yang bingung dan belum bisa aktif untuk mengikuti pelajaran dengan menggunakan pendekatan saintifik selaian itu yang menjadi kendala dalam penerpan pendekatan saintifik adalah memakan waktu yang lama terutama saat praktek.
Koleksi
Subject
QR code for this page URL
Waktu Publikasi
Penulis