Deskripsi/Abstract
Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui Kejenuhan Akademik pada
Mahasiswa Penerima Beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP) Institut Agama
Islam Negeri Kerinci. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan satu
variabel yaitu kejenuhan akademik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini
adalah pendekatan deskriptif kuantitatif berdasarkan permasalahan yang diteliti.
Sebagai generalisasi, populasi adalah sekelompok benda atau orang dengan
kuantitas atau karakteristik tertentu yang dipilih peneliti untuk diselidiki dan
ditarik kesimpulannya. Data penelitian dikumpulkan dari seluruh populasi.
Hasilnya, partisipan dalam penelitian ini adalah 100 orang mahasiswa Institut
Agama Islam Negeri Kerinci yang telah mendapatkan Beasiswa Indonesia Pintar
Kuliah (KIP K).
Berdasarkan paparan hasil Penelitian Diatas, dapat diketahui bahwasanya
dari 100 mahasiswa penerima Kartu Indonesia Pintar-Kuliah (KIP K) dari 100
mahasiswa penerima Kartu Indonesia Pintar-Kuliah (KIP K) terdapat 3
mahasiswa mengalami kejenuhan akademik dengan kategori sangat tinggi(3%),
terdapat 9 mahasiswa dengan kategori tinggi (9%), 78 mahasiswa dengan kategori
mengalami kejenuhan akademik sedang (78%), 7 mahasiswa dengan kategori
rendah (7%), 3 mahasiswa yang mengalami kejenuhan akademik sangat rendah
(3%). Dari Hasil Tersebut dapat diambil kesimpulan bahwa kejenuhan akademik
yang dialami penerima Kartu Indonesia Pintar-Kuliah (KIP K) IAIN kerinci
dalam Kategori sedang, dengan mencapai skor 78%.
Implikasi Penelitian yang dilakukan ini dapat memberikan konstribusi
keilmuan atau mengembangkan secara teoritis baik berupa konsep-konsep,
prinsip-prinsip, dalil-dalil atau hukum-hukum berkaitan dengan Bimbingan dan
Konseling.
Koleksi
Subject
Files
Skripsi Hadila fiks.pdf2.28 MB
NOTA DINAS HADILA.pdf361.79 KB
PEENYATAAN KEASLIAN HADILA.pdf344.87 KB
PENGESAHAN HADILA.pdf274.52 KB
Karya Lainnya
Saat ini belum ada karya lain dari penulis yang sama.
Berdasar Subject
Berdasar Tags
Saat ini belum ada karya lainnya berdasar kategori ini.