Artikel ini bertujuan untuk menggambarkan Pengetahuan masyarakat tentang zakat perniagaan terutama di kalangan pengusaha batik di Kota Sungai Penuh . Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif yang mengkaji tentang hukum zakat perdagangan dalam Islam yang mengarah pada pemahaman pengusaha batik tentang zakat perniagaan serta kendala yang dihadapi leh para pengusaha batik terhadap zakat perniagaan. Temuan penelitian ini bahwa Persepsi masyarakat khususnya para pengusaha batik di Kota Sungai Penuh masih sangat minim, bahkan ada di antara mereka yang sama sekali tidak mengetahui apa itu zakat perniagaan dan cara perhitungan zakat perniagaan jika sudah mencapai nisabnya. Kendala atau hambatan yang dialami oleh masyarakat adalah: (a) kurangnya pengetahuan tentang zakat, (b) kurangnya kesadaran akan pentingnya membayar zakat perniagaan atas usaha yang dijalaninya.
Deskripsi/Abstract
Koleksi
Subject
Files