PERSEPSI MASYARAKAT DESA AIR TENANG TERHADAP SISTEM PENDIDIKAN DI PONDOK PESANTREN NURUL HAQ SEMURUP

Submitted by admin on Thu, 12/28/2023 - 10:35
Deskripsi/Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi yaitu dalam realita di masyarakat adalah kurangnya pengetahuan dan pemahaman masyarakat desa air tenang terhadap sistem pendidikan di pondok pesantren nurul haq semurup dapat menjadi penyebab kurangnya minat masyarakat dalam menyekolahkan anaknya ke pondok pesantren.Hal tersebut, dapat dilihat dari banyaknya masyarakat desa air tenang lebih memilih menyekolahkan anaknya ke sekolah umum dari pada ke pondok pesantren nurul haq semurup. Adapun yang menjadi rumusan masalah dan tujuan dalam penelitian ini yaitu (1) bagaimana penyerapan terhadap rangsangan masyarakat terhadap sistem pendidikan di pondok pesantren nurul haq semurup, (2) bagaimana pemahaman masyarakat terhadap sistem pendidikan di pondok pesantren nurul haq semurup, (3) bagaimana penilaian masyarakat terhadap sistem pendidikan di pondok pesantren nurul haq semurup. Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif dengan melihat kejadian dilapangan, Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan untuk menganalisis data yaitu dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) penyerapan terhadap rangsangan yang diterima masyarakat terhadap sistem pendidikan di Pondok Pesantren Nurul Haq Semurup yaitu, masyarakat Desa Air Tenang mengetahui tentang keberadaan Pondok Pesantren Nurul Haq Semurup. Karena berdasarkan hasil wawancara masyarakat mengatakan bahwa Pondok Pesantren Nurul Haq Semurup ini sudah sangat lama berdiri, tentu tidak usah diragukan lagi keberadaan dan sistem pendidikannya ditengah-tengah masyarakat saat ini. (2)Pemahaman masyarakat terhadap sistem pendidikan di Pondok Pesantren Nurul Haq Semurup hampir sama, mereka mengatakan bahwa Sistem Pendidikan Pondok Pesantren Nurul Haq Semurup merupakan sekolah agama, yang didalamnya banyak melakukan kegiatan seperti mengaji, melaksanakan shalat 5 waktu setiap hari, ceramah agama dan belajar do’a. (3) Penilaian masyarakat Desa Air Ternang terhadap sistem pendidikan di Pondok Pesantren Nurul Haq Semurup dikatakan baik. Karena bisa dilihat hampir semua orang tua percaya dan yakin terhadap sistem pendidikan yang ada di Pondok Pesantren Nurul Haq Semurup dalam menyekolahkan anak mereka.
Koleksi
Subject
QR code for this page URL
Waktu Publikasi