Deskripsi/Abstract
Penelitian deskriptif ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan berpikir
kritis matematis siswa kelas VIII Madrasah Tsanawiyyah Negeri 1 Kota
Sungai Penuh dalam menyelesaikan masalah matematika pada materi
Persamaan Linear. Pengumpulan data kemampuan berpikir kritis matematis
siswa menggunakan teknik tes dan dokumentasi. Instrumen tes yang
digunakan adalah soal uraian (essay) yang berjumlah 5 butir soal kemampuan
berpikir kritis matematis. Data yang dikumpulkan dianalisis secara kualitatif
dengan cara mereduksi, penyajian, dan penarikan kesimpulan. Subjek
penelitian ini adalah 33 orang siswa kelas VIII B Madrasah Tsanawiyyah
Negeri 1 Kota Sungai Penuh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualifikasi
kemampuan berpikir kritis matematis 3,03% siswa dikategorikan sangat tinggi
mampu merumuskan pokok-pokok permasalahan, mengungkap fakta yang
dibutuhkan dalam menyelesaikan suatu masalah, mampu memilih argumen
yang logis dan akurat, mampu mendeteksi persoalan pada sudut pandang yang
berbeda, serta dapat menentukan akibat dari suatu pernyataan yang diambil
sebagai keputusan. Kategori tinggi dicapai oleh 30% siswa, mampu
memperkirakan jawaban dan proses solusi namun kurang lengkap, mampu
mengungkap fakta dalam penyelesaian suatu masalah, dan merumuskan
pokok-pokok permasalahan. Terdapat 60% siswa mencapai kategori sedang
yang mampu memperkirakan jawaban dan proses solusi namun kurang benar
dan kurang lengkap, tidak mampu merumuskan pokok-pokok permasalahan,
dan tidak dapat mendeteksi persoalan pada sudut pandang yang berbeda.
Selanjutnya siswa dengan kategori rendah dengan persentase 6,06% mampu
merumuskan pokok-pokok permasalahan namun tidak dapat menjawab dan
menganalisis jawaban yang diminta serta tidak dapat mendeteksi persoalan
pada sudut pandang yang berbeda. Kemudian tidak ada siswa dengan
kateogori kemampuan berpikir kritis sangat rendah
Koleksi
Subject
Files
POIN B - Artikel Watermark YS.pdf
Downloaded 1 time
POIN C - SCAN PDF TTD.pdf
Downloaded 1 time
Karya Lainnya
Saat ini belum ada karya lain dari penulis yang sama.
Berdasar Subject
Berdasar Tags
Saat ini belum ada karya lainnya berdasar kategori ini.